Kamis, 11 Juli 2013

My First Gold Medal in Taekwondo champion


Alhamdulillah .
Tanggal 19 Juni 2013 tadi, aku diberi rezeki sama Allah . aku diberi kesempatan buat ngerasain gimana rasanya ngedapetin medali emas pertamaku di pertandingan Taekwondo . sebelumnya aku meraih medali emas dalam acara yang berhubungan dengan pelajaran sekolah .

Hari itu adalah hari terakhir pertandingan . dan aku bersama ke-5 teman ku dari kontingen Kotabaru akan bertanding di GOR Rudy Resnawan Banjarbaru . sedangkan ke-6 teman kami sudah bertanding lebih dulu dihari pertama, dengan peraihan 3 emas, 1 perak . Sepanjang malam aku gelisah . yang aku bisa cuman berdo'a dan bertawakal kepada Allah .

             ini foto kami ber-6 atlit cewe dr kontingen Ktb bersama Sabeum Tahta & Sabeum Joko

Kami sudah berlatih lebih kurang satu setengah bulan penuh untuk menghadapi POPDA 2013 ini, setiap sore kami dilatih Sabeum Joko yang dibantu Sabeum Tahta . Dengan dorongan dan semangat yang terus diberikan, kami berjuang . latihan yang sangat melelahkan dan bahkan tidak jarang kami mendapat lebam dan sakit . karena sparing dengan rekan rekan . semuanya bersemangat untuk menjadi lebih baik .

aku :)


Pertandingan kali ini terasa berbeda dengan pertandingan-pertandingan sebelumnya karena kami ber-12 merasa sangat gugup dan tentu saja sangat berharap dengan hasil pertandingan yang memuaskan , hasil dari jerih payah kami berlatih . Yang bisa kami lakukan hanya bertawakal kepada Allah.




Saat final, aku benar benar gugup, karena aku harus menjaga poin yang hanya selisih satu lebih unggul dari lawanku . lawanku ini tinggi bandannya sangat tinggi, dan dia terus mengincar kepala ku, tapi Alhamdulillah selama pertandingan dari awal smpai aku masuk final, kepalaku masih aman dari tendangan lawan-lawanku . akhirnya sisa 10 detik ronde terakhir, aku mengulur waktu dengan mencoba memutari arena, tapi ternyata pada 4 detik terakhir, tendangan dolio nya masuk . dan poin kami menjadi imbang . waktu pun habis . kami memasuki ronde tambahan, sudden death. yang duluan ngedapetin poin, itulah yang menang . Kata sabeum Joko yang jadi coachku saat itu, aku harus lebih agresif, aku harus berjuang habis-habisan, aku harus menyerang lebih dulu . benar saja, rasanya benar-benar gugup .

Hingga ronde tambahan habis, poin kami tetap sama . dan akhirnya untuk menentukan pemenang diambil dari keputusan wasit-wasit , dinilai dari keagresifan dan entah apa, aku tidak mengerti .

Alhamdulillah Ya Allah :) atas kehendak Allah, aku bisa mndapatkan semua ini . kemenangan ini aku persembahkan untuk orang-orang  yang sudah menyayangiku, mendoakanku dan mndukungku :) Mamah, Papa, Keluarga, Usay, Sbm Joko, Sbm Tahta, Sbm Gina, Sbm Edi, Ibu Nur, teman-teman yg nyupport :*


  







2 komentar: